RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
( RPP )
Nama Sekolah : SD N Ciklapa 5
Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas / Semester : IV / II
Hari / tanggal : Selasa 15 maret 2011
Alokasi waktu : 1 X 35
Waktu :
A. Standar Kompetensi : Memahami berbagai bentuk energi dan cara Penggunaannya dalam kehidupan sehari hari .
B. Kompetensi dasar : Mendeskripsikan energi Panas dan Bunyi yang terdapat di lingkungan sekitar serta sifat sifatnya.
C. Indikator : Mendemonstrasikan Perambatan bunyi pada benda padat cair dan gas. Membuat kesimpulan Presentasi hasil Percobaan.
D. Tujuan pembelajaran . : Siswa dapat mendemonstrasikan Perambatan bunyi pada benda padat cair dangan Siswa dapat membuat kesimpulan Presentasi hasil percoban.
E. Karakter siswa yang diharapkan
1. Disiplin
2. Rasa Ingin tahu.
3. menghargai Prestasi.
a. Materi esensial Pembelajaran
Panas dan Bunyi ( terlampir )
b. Metode pembelajaran
~ Diskusi
~ Demonstrasi
~ Tanya Jawab
~ Ceramah.
c. Media Pembelajaran
~ 2 Batu ( sebesar bola pingpong ) .
~ Air dalam Baskom
~ Meja
~ Pensil
d. Sumber Pembelajaran
1. Silabus IPA kelas IV Semester II
2. RPP IPA Kelas IV Semester II
3. Buku Sains kelas IV halaman 154 S/d 157
4. Kurikulum KTSP
5. Promes kelas IV semester II
II. Langkah langkah Pembelajaran
A. Kegiatan Awal ( 5 Menit )
1. Mengucapkan salam dan memperkenalkan diri
2. Guru mengkondisikan siswa ke dalam situasi belajar
3. Guru memotivasi siswa dengan cara Tanya jawab tentang perambatan bunyi dan kaitannya dengan kehidupan sehari hari
4. Guru menyampaikan kepada siswa bahwa setelah siswa belajar tentang Perambatan bunyi maka siswa diharapkan mampu mendemonstrasikan Perambatan bunyi melalui benda padat cair dan gas serta membuat kesimpulan presentasi hasil percobaan
B. Kegiatan inti ( 20 menit )
a. Eksplorasi
~ Siswa memperhatikan penjelasan guru tentang Perambatan bunyi.
~ Guru membagi Kelompok diskusi untuk mendemonstrasikan
Perambatan bunyi melalui Benda padat cair dan gas.
~ Guru memberi Penjelasan tentang cara kerja pada demonstrasi.
b. Elaborasi
~ Siswa scara bergantian mendemonstrasikan Perambatan bunyi di dampingi guru.
~ Siswa mencatat peristiwa yang terjadi saat demonstrasi /percobaan selesai. ( Mencatat hasil Percobaan )
~ Guru secara acak bertanya jawab dengan siswa yang telah melakukan percobaan .
c. Konfirmasi.
~ Sisw a bersama guru mengambil Kesimpulan
~ Siswa di beri kesempatan untuk menanyakan hal yang belum di mengerti.
~ Siswa mencatat hal hal yang penting.
C. kegiatan penutup ( 10 Menit )
~ Guru memberikan test evaluasi ( Lembar evaluasi )
~ Guru Melakukan penilaian
~ Guru memberikan Motivasi kepada anak yang kurang aktif dalam Pembelajaran.
~ Guru mengadakan tindak lanjut dengan menyampaikan rencana Pembelajaran pada pertemuan berikutnya.
~ Guru menutup Pelajaran dengan salam.
IV PENILAIAN
A. Prosedur Penilaian
1. Test awal : ada ( Dalam Apersepsi )
2. Tes dalam Proses : ada ( dalam Demonstrasi dan Proses pembelajaran )
3. Tes Akhir : ada ( Dalam evaluasi )
B. Jenis tes
1. Tes tertulis
2. Tes Lisan
3. Unjuk kerja .
C. Bnetuk tes
Jawaban Singkat
D. Instrument
1. Alat Evaluasi
2. Kunci Jawaban
E. Penilaian.
Indikator Pencapaian | Tekhnik Penilaian | Bentuk Instrumen | Instrument/ Soal |
~ Mendemonstrasikan Perambatan Bunyi pada Benda Padat cair dan Gas ~ Membuat Kesimpulan Prosentasi hasil Pekerjaan | Individual | Laporan hasil | Jawablah Soal dibawah ini dengan tepat |
F. Lampiran Lampiran
1. Rangkuman Materi
2. Pedoman penilaian dan Lembar analis soal
3. Lembar Ketuntasan Belajar
4. Lembar Evaluasi saran dan Kritik
Ciklapa 15 Maret 2011
Pembimbing KEMO SIDI SISWOYO | Pratikan GATOT WIJAYANTO |
MENGETAHUI
KEPALA SEKOLAH
ALIJO, S.Pd.
Nip. : 19511211 1970501 1 003
No comments:
Post a Comment